Bowo Sidik Beberkan Kedekatannya dengan Rahmad Pribadi
Terdakwa kasus korupsi, Bowo Sidik Pangarso, kembali membeberkan keterlibatan Direktur Utama PT Petrokimia Gresik, Rahmad Pribadi, dalam sengkarut suap kerja sama bidang pelayaran antara PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK) dengan PT Pilog.
Hal tersebut disampaikannya dalam lanjutan persidangan di PN Tipikor, Jakarta, Rabu (4/9/2019) malam. Dalam keterangannya menanggapi pengakuan para saksi, Bowo Sidik menyatakan dengan tegas bahwa dirinya cukup lama mengenal sosok Rahmad Pribadi.
"Saya kenal Pak Rahmad sudah lama, sejak 2014. Saat pencalegan sudah kenal. Setelah itu, kami berkomunikasi, serta pernah satu kepengurusan di Kadin. Beliau salah satu ketua bidang Luar Negeri Brunei, kemudian saya bendaharanya. Jadi, saya ingin semuanya jelas, siapa sih yang pertama kali kenalkan HTK kepada saya," ungkap Bowo.
Baca Juga: Bos Petrokimia Mengaku Kenal Saksi Kunci Kasus Bowo Sidik
Lebih lanjut Bowo menerangkan bahwa kemudian pada 2016, Rahmad Pribadi sempat mengenalkan terdakwa dengan Steven Wang untuk urusan smelter.
"Saya yakin Pak Rahmat ingat. Ada soal smelter. Kemudian Pak Rahmat ketemu saya bertiga untuk katakan Pak Bowo bisa enggak dibantu persoalan HTK karena cukup dekat dengan Dirut PIHC," ujar Bowo.
Beberapa hari kemudian, Bowo mengaku dihubungi Rahmad untuk mengatur pertemuan di Penang Bistro. Menurut pengakuan Bowo, pertemuan tersebut diikuti oleh Rahmad, Steven Wang, Asty, dan dua rekan Rahmat.
"Di situlah dibicarakan untuk minta bantuan saya. Karena sebagai anggota DPR, saya melihat ada swasta yang dirugikan oleh BUMN, maka saya coba minta ke PI mengapa ada kontrak yang diputus sepihak. Jadi, saya minta kejujuran dari Pak Rahmat," sebut Bowo.
Baca Juga: Bowo Sidik Pangarso Ajukan Jadi Justice Collaborator
Rahmad Pribadi pun dicecar tentang hubungan perkenalannya dengan terdakwa oleh jaksa KPK dan kuasa hukum terdakwa. Bahkan terungkap bahwa Rahmad Pribadi dan Bowo Sidik pernah bersama-sama menjadi calon anggota legislatif (caleg) dari Parta Golkar pada 2014 silam.
(责任编辑:知识)
- Miniso Hadir di Transmart Kota Kasablanka, Banyak Promo hingga Bonus
- Pede Denny Tak Diproses Hukum, Muannas: Kasusnya Gak Masuk Logika
- 27 Aset Lukas Enembe Disita KPK, Ini Daftarnya
- Waspada Lah, Hari ini Jakarta Diguyur Hujan Lagi
- 25 Ide Ucapan Selamat Hari Kartini 2024, Merayakan Perempuan Indonesia
- 英国艺术生留学需要准备哪些材料?
- 伦敦艺术大学排名情况及申请要求
- 巴黎高等美术学院怎么考?
- Jakarta PSBB Total: Restoran Boleh Buka, tapi Cuma 'Take Away'
- Ayo Warga Jakarta! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Senin
- Maskapai Ini Punya Layanan Pilih Kursi Ramah Perempuan
- Jangan Pakai Minyak Goreng yang Dipanaskan Berulang, Ini Bahayanya
- Sidang Narkoba Dody Prawiranegara Mulai Digelar di PN Jakbar
- Jangan Pakai Minyak Goreng yang Dipanaskan Berulang, Ini Bahayanya
- Kabar Terbaru, Jangan Kaget! Begini Kondisi Kesehatan Anies Setelah Sekda Meninggal
- Polri Telusuri Aliran Dana Djoko Tjandra, Berbuah Hasil?
- Demokrat Tak Lagi Jagokan AHY di Pilgub DKI Jakarta, Ternyata Ini Alasannya!
- Perluas Lini Usaha, Trimegah Berencana Rambah Layanan Penasihat Investasi
- 出国留学艺术设计,你需要注意这四个方面!
- 27 Aset Lukas Enembe Disita KPK, Ini Daftarnya